Wednesday, November 21, 2012

Jawaban PR TIK kelas 7F dan 7E


1. jelaskan mengapa  kemajuan Internet membantu terjadinya pelanggaran hak cipta !
-karena komputer-komputer di dunia terhubung satu dengan yang lain
-Karena apa yang ditampilkan di Internet bisa diakses semua orang

2. sebutkan bentuk-bentuk cybercrime :
- unauthorized access
- illegal contents
- data forgery
- cyber espionage
- cyber sabotage and extartion
- offense against intellectual property
- infringements of privacy
- phishing
- carding

3. sebutkan usaha-usaha yang dapat kita lakukan untuk mencegah terjadinya cybercrime !
- Dengan berhati - hati dan selalu bertanggung jawab menggunakanya
-Melindungi Komputer
-Melindungi Identitas
-Cari Informasi

4. jelaskan begaimana virus komputer dapat menyebar ! 6b
- Dari disket / flash disk / internet dan situs internet yang berpindah dari satu komputer ke                 komputer yang lain dan warnet . Perkembang biakan virus sering kali terdapat di rental komputer

5.Perbedaan Virus komputer dengan Worm
-Virus

Virus komputer adalah sebuah program kecil yang bisa menggandakan dirinya
sendiri dalam media penyimpanan suatu komputer. Virus juga mampu, baik secara langsung ataupun tak langsung, menginfeksi, mengkopi maupun menyebarkan program file yang bisa dieksekusi maupun program yang ada di sektor dalam sebuah media penyimpanan (Hardisk, Disket, CD-R).
Virus juga bisa menginfeksi file yang tidak bisa dieksekusi (file data) dengan menggunakan
macros (program sederhana yang biasanya digunakan untuk melakukan suatu
perintah). Intinya adalah kemampuan untuk menempel dan menulari suatu program.
Virus bukanlah sesuatu yang terjadi karena kecelakaan ataupun kelemahan
perangkat komputer karena pada hakikatnya, semua virus merupakan hasil rancangan
intelegensi manusia setelah melalui beberapa percobaan terlebih dahulu layaknya
eksperimen-eksperimen ilmiah di dalam bidang-bidang lainnya.

-Worm

Sumber malapetaka lain yang mirip dengan virus, namun tidak bisa
dikategorikan sebagai virus, adalah worm. Worm adalah program yang dapat
menduplikasi diri tanpa menginfeksi program-program lainnya. Worm tidak
memerlukan carrier, dalam hal ini program atau suatu dokumen. Worm biasa
menyebar melalui pertukaran data antar hardisk, disket, maupun e-mail.
Penyebaran melalui e-mail biasanya berupa sebuah attachment yang kecil.
Pengguna yang tertarik akan menjalankan program tersebut. Selanjutnya,
tanpa basa-basi, si program akan langsung melakukan aksinya. Worm akan
menggandakan diri dengan mengirimkan file-nya secara otomatis melalui
attachment ke setiap alamat yang ada dalam address book pada mail manager
korban.

Umumnya worm tidak bersifat merusak, namun demikian selain
mengakibatkan kejengkelan di pihak korban, serangan worm dapat sangat
berbahaya bagi mailserver. Berjangkitnya worm menyebabkan beban kerja
mailserver melonjak drastis hingga dapat mempengaruhi performanya.
Dan tidak hanya untuk mailserver, bahkan komputer pribadi kita pun
bisa dijadikan sasarannya. Hal ini terjadi karena worm mampu
menduplikasikan dirinya sendiri di dalam memori komputer dalam jumlah
yang sangat banyak. Sekarang bayangkan jika worm menduplikasi dirinya
secara serentak, ‘bakal lemot deh komputer’.

Worm umumnya berbentuk file executable (berekstensi .EXE datau
.SCR), yang terlampir (attach) pada e-mail. Namun demikian, ada beberapa
jenis worm yang berbentuk script yang ditulis dalam bahasa Visual Basic
(VBScript). Sasaran serangan worm jenis ini terutama adalah perangkat lunak
e-mail Microsoft Outlook Express, tapi bukan berarti aplikasi yang lain sudah
pasti kebal dengan semua jenis worm.

1 comment:

  1. wis menarik gan..maju terus..

    mampir blog ku gan http://cyberjunay.blogspot.com/2015/12/membahas-cyber-crimes.html

    ReplyDelete